header mandadee

4 Alasan Menulis

2 comments
Konten [Tampil]

alasan menulis
Berbicara tentang alasan menulis, tentu bagi setiap orang berbeda-beda. Mereka memiliki alasan masing-masing mengapa memilih menulis. Bagi saya, yang memiliki hobi menulis sejak usia Sekolah Dasar, menulis adalah bagian dari diri saya.
Di usia yang sudah menginjak kepala 3 ini, saya bersyukur banyak media yang mampu menampung ribuan kata yang ingin saya ungkapan melalui tulisan. Tidak lagi hanya di buku diary yang selama ini saya gunakan untuk menulis. Salah satunya adalah blog, yang saat ini menjadi pilihan saya sebagai media tulis.

4 Alasan Menulis versi Manda Dee

1. Media Terapi Diri

Apa sih yang dimaksud dengan media terapi diri? Bagi seorang yang tidak mudah mengungkapkan perasaan seperti saya, menulis bisa menjadi terapi diri. Apa yang tak bisa saya ungkapankan, saya tulis dalam sebuah notebook. Writing is healing. Begitulah kiranya.
Ketika menuliskan apa yang saya rasakan, seperti kesedihan, kemarahan , kekecewaan, terasa lepas satu persatu dan mengobati perasaan negative tersebut. Begitu juga ketika perasaan bahagia saya ungkapankan di dalam tulisan. Membuat saya meningkatkan mood positif dalam diri.

2. Menulis adalah Warisan

Kalau dulu, saya hanya menulis apa yang sedang saya rasakan, saat ini saya mencoba menulis tulisan yang bermanfaat bagi orang yang membaca. Terutama untuk anak cucu saya nanti. Karena bagi saya tulisan adalah warisan.
Saya ingin suatu saat nanti, anak cucu saya membaca tulisan-tulisan saya. Oleh karenanya, saya ingin menulis tulisan yang baik, yang bisa bermanfaat.

3. Menyalurkan Hobby

Terbiasa menulis, menjadikan tulis menulis adalah hobby saya. Berbicara tentang hobby, untuk saya yang saat ini memiliki 2 balita, menulis adalah aktifitas me time yang saya pilih.

4. Writerpreneur

Menulis menjadikan saya memiliki keinginan untuk menjadi writerpreneur. Penulis yang tidak hanya sekedar menulis. Banyak peluang di masa depan yang dihasilkan dari menulis. Menjadi writerpreneur adalah salah satu cara saya untuk mengembangkan dan memanfaatkan hobi menulis.
Menulis bisa saja bagian dari hobby. Namun, sudahkan kita konsisten menulis? Kenapa sih harus konsisten? Pengalam diri saat saya memasuki dunia perkuliahan, menulis dan membaca sudah sangat jarang saya lakukan. Alhasil, saat menulis menjadi sangat kaku, ide menulis tak lagi banyak, begitu pula dengan Bahasa yang saya gunakan, sangat sedikit.
Oleh karena itu, untuk kembali membiasakan menulis saya mengikuti beberapa komunitas, salah satunya adalah Komunitas One Day One Post, saat ini yang sedang saya perjuangkan agar bisa masuk di dalamnya. Karena memang sebelum bisa bergabung dalam komunitas, ada seleksi yang harus diikuti terlebih dahulu. Selain itu, saya juga mulai mengikuti parade-parade menulis yang saat ini banyak diadakan online.
Itulah 4 alasan saya menulis, lalu apa alasan menulis versimu moms? Semoga dengan memiliki alasan menulis, kita bisa tetap konsisten menulis dan memiliki tulisan yang bermanfaat.



Manda Dea
I live my life a quarter mile at a time

Related Posts

2 comments

  1. Wah semangat terus ya ka nulisnyaaa

    ReplyDelete
  2. Kalo aku, poin ke 4 dimulai dari 40 hari rutin menulis dl kali ya, kak. Hihi. Tolong aminkan. 😂😂 semangat, kak..

    ReplyDelete

Post a Comment